Dalami Kiat-Kiat Menulis Artikel Dengan Baik Melalui GENTING Class



Dewasa ini, kemampuan menulis sangat diperlukan oleh siapapun baik itu menulis artikel berita, artikel ilmiah, maupun jenis tulisan lainnya. Menulis dapat melatih kita untuk mengolah dan menyampaikan suatu fakta dengan baik dan benar. Keterampilan menulis tidak bisa didapat hanya satu kali latihan saja, diperlukan berkali-kali latihan agar suatu tulisan menjadi sempurna. Mengingat urgensi tersebut, GEN Corps melaksanakan GENTING Class atau GEN Corps Writing Class sebagai wadah untuk mengembangkan keterampilan menulis.

GENTING Class atau GEN Corps Writing Class merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Green Nursing Corps Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga dalam rangka memberikan pelatihan di bidang kepenulisan. Kegiatan ini diberikan kepada mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga, masyarakat umum, dan anggota aktif GEN Corps dalam bentuk webinar yang dilaksanakan pada Sabtu, 26 Maret 2022 secara online melalui Zoom Meeting. Tahun ini, GENTING Class mengusung tema “Tips & Trick Menulis Artikel Berita bagi Pemula”.

Tujuan dilaksanakannya GENTING Class adalah untuk mengembangkan minat dan bakat Mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga, masyarakat umum serta internal anggota GEN Corps dalam bidang kepenulisan dan publikasi artikel berita tentunya dengan baik dan benar. Hal ini juga dijelaskan oleh Aliffia Syabira (GEN 13) selaku Ketua Pelaksana GENTING Class.

“Pada era globalisasi saat ini, teknologi sudah berkembang pesat dan hampir seluruh aktivitas masyarakat bergantung pada teknologi apalagi teknologi informasi. Saat ini, banyak orang yang memanfaatkan berbagai macam platform digital untuk membuat atau mengakses berbagai macam berita. Dalam kemajuan teknologi yang pesat, mahasiswa memiliki peranan yang besar bagi perubahan Indonesia terhadap dunia teknologi. Dengan mengangkat tema ini diharapkan peserta bisa memahami dan juga bisa mengubah gaya hidup yang semula lebih banyak menjadi konsumen berita menjadi lebih banyak menulis atau memproduksi berita yang baik dan benar”, ujar Syabira.

Kegiatan GENTING Class ini terlaksana dengan lancar, dimulai dari pukul 14.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Acara dibuka oleh MC dan dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Airlangga serta diikuti dengan sambutan dari ketua GEN Corps, Pembina, dan Dekanat. Memasuki acara inti yaitu pemaparan materi oleh Mas Nuri Hermawan, S.Hum (Pranata Humas Ahli PKIP Universitas Airlangga) dan dilanjutkan sesi tanya jawab. Acara selanjutnya yaitu kuis berhadiah yang diikuti oleh seluruh peserta yang hadir dalam webinar GENTING Class. Acara diakhiri dengan foto bersama dan penutupan oleh MC.

“Jika dilihat dari indikator keberhasilan, acara yang telah kami laksanakan sukses karena sudah memenuhi target yang telah direncanakan. Ada total kurang lebih 105 peserta yang hadir dalam webinar GENTING 2022 kali ini, selain itu juga melihat antusiasme peserta dalam mengikuti kegiatan ini. Dilihat dari banyaknya pertanyaan dari peserta yang ditujukan kepada pemateri menandakan bahwa peserta menyimak dan tertarik dengan materi yang telah disampaikan”, ujar Syabira.

GENTING Class ini sudah melalui persiapan sejak satu bulan lebih dengan beberapa kali rapat panitia. Syabira mengaku senang dan bangga dengan terlaksananya program kerja ini.

“Kesannya senang sekali, karena ini juga merupakan program kerja pertama yang sudah dilaksanakan dan banyak peserta yang mendaftar dan antusias terhadap webinar GENTING tahun ini. Pada saat persiapan mungkin ada beberapa hal yang hampir tidak sesuai dengan rundown namun hal tersebut sudah teratasi. Semoga GENTING di tahun depan sukses dan dapat memberikan dampak positif untuk peserta maupun panitia penyelenggara acara”, pungkas Syabira.

Untuk masukan di tahun depan, Syabira menyarankan agar dalam pengangkatan tema acara bisa dipilih yang lagi tren pada saat itu, sehingga bisa meningkatkan antusiasme dan juga rasa penasaran serta dapat lebih banyak menarik peserta.

Syabira juga berharap semoga GENTING Class tahun depan dapat dilaksanakan lagi secara offline tentunya. Mengangkat tema yang lebih menarik dan juga pemateri yang hebat dan inspiratif tentunya. Semoga ditahun depan banyak peserta yang tertarik dan juga penasaran dengan acara ini sehingga lebih banyak orang yang dapat mengambil manfaat dan mengaplikasikan materi yang sudah didapatkan.

 

Penulis : Risky Nur Marcelina

Editor : Chofifatul Amalia

Comments