Tahun Baru Imlek 2569

Manfaat Kesehatan dari Jeruk Mandarin  



Tahun Baru Imlek selalu dirayakan pada hari pertama kalender lunar Cina, Menirit kalender Gregorian, liburan ini dirayakan pada bulan Januari atau Februari setiap tahunnya.
Tahun baru imlek identik dengan berbagai macam benda, salah satunya Jeruk Mandarin. 
Jeruk Mandarin adalah buah-buahan yang paling sering di temui sewaktu perayaan tahun baru Imlek. Dalam upacara Tionghoa, daun jeruk mandarin di percayai dapat membuang sial dan melambangkan kesejahteraan dan kemewahan.

Dalam bidang kesehatan, jeruk bermanfaat sebagai :
1. Mencegah penyakit jantung dan stroke. Menurut The Commonwealth Scientific and Industrial Research(CSIRO) yang berasal dari Amerika Serikat melakukan penelitian dan hasilnya menunjukkan bahwa dengan mengonsumsi buah jeruk dan sayur dalam 1 porsi yang cukup dalam 1 hari maka dapat menekan resiko stroke sebesar 4%. 
2. Mengontrol kadar gula darah. Jeruk mengandung fruktosa yang mana gula alami dari tubuh, sehingga cocok buat penderita diabetes. 
3. Menurunkan resiko kanker usus dan meningkatkan daya tubuh. Jeruk mengandung antioksida yang mampu melawan radikal bebas dalam tubuh. 
4. Mencegah pembentukan batu ginjal. Menurut hasil penelitian British Journal of Nutrition, pembentukan batu ginjal dapat diturunkan dengan mengonsumsi 1 liter jus jeruk. 
5. Menjaga sistem pernafasan. Penelitian yang dipublikasikan oleh “Cancer Epidemiology, Biomakers, and Prevention” menunjukkan bahwa orang-orang yang mengonsumsi makanan kaya cryptoxanthin seperti buah jeruk mempunyai resiko yang lebih rendah untuk terkena kanker paru sebesar 27% jika dibandingkan dengan mereka yang tidak mengonsumsinya. 

Selamat Tahun Baru Imlek 2018 bagi yang merayakan, semoga selalu diberikan kesuksesan dalam segala hal. Gong Xi Fat Cai 2569  

Comments